Rencananya saya hendak membackup data pada hardisk yang telah terpasang freebsd dan berfilesystem ufs. Sayangnya linux mint yang saya pakai tidak bisa otomatis me-mounting partisi tersebut, sehingga harus dilakukan mounting manual, berikut langkahnya:
pertama pastikan hardisk dikenali
#fdisk -l
|
ilustrasi perintah fdisk -l |
pada gambar, partisi freebsd terdeteksi sebagai /dev/sdb1
selanjutnya mount partisi freebsd menggunakan perintah mount, saya misalkan ke /mnt/
# mount -r -t ufs -o ufstype=ufs2 /dev/sdb1 /mnt
sebagai catatan. perintah diatas hanya untuk read only :)
semoga bermanfaat.